PEMILIK WARDAH, IBU NURHAYATI SUBAKAT CRAZY RICH SKINCARE

Siapa yang tak tahu produk Wardah, tentunya dari pelosok ke pelosok negeri ini pasti sangat mengenali produk ini. Tidak hanya di Indonesia, kosmetik merek wardah juga terkenal di Asia, dan mendunia. Lalu siapa sosok pemilik brand ini? Dengan kepopuleran produknya, dirasa tidak mungkin jika pemilik nya tidak bergelimang harta dan orang biasa.
Dr. Dra. Hj. Nurhayati Subakat, Apt.
Foto :Dr. Dra. Hj. Nurhayati Subakat, Apt.

Nurhayati Subakat lahir di Padang Panjang, 27 Juli 1950. Ia masuk ke dalam 25 Pebisnis Wanita yang memiliki dampak besar di dunia bisnis Asia versi Majalah Forbes.

Perempuan berdarah minang ini adalah orang yang paling berpengaruh di balik kesuksesan PT Paragon Technology and Innovation yang mengelola merek kosmetik Wardah.

Berkat kegigihannya dalam mengembangakan produk kecantikan miliknya yang tentunya tidak mudah. Pernah mengalami kegagalan lalu mencoba lagi sampai di titik saat ini.

Awal mula merintis usahanya, bersama dengan suaminya, Subakat Hadi, beliau mendirikan sebuah perusahaan pada Februari 1985. Awalnya, perusahaan kecilnya itu bernama Pusaka Tradisi Ibu (PTI) dan memproduksi produk perawatan rambut bernama PutriTahun 2011, Pusaka Tradisi Ibu berganti nama menjadi PT Paragon Technology and Innovation.

Sampai saat ini, PT Paragon Technology and Innovation sudah menjadi perusahaan nasional yang kini telah menjadi market leader yang menaungi merek-merek unggulan seperti Wardah, Make Over, Emina, Kahf, Labore, Putri, Biodef, Instaperfect, Crystallure, Beyondly, OMG, Wonderly dan Tavi.



Posting Komentar

0 Komentar